Mengapa Tab Android lokal sering restart?

Reboot/Restart tablet Android bisa terjadi pada hampir semua merk tablet, tanpa memandang merek seperti Samsung, Acer, Asus, HTC, terutama tablet lokal (produk China): Advan Vandroid, Axioo, dll. 

Apa penyebab kerusakan tab Android, sering restart dan mati saat digunakan, menampilkan pesan kesalahan "Unfortunately System UI Stopped", bagaimana cara praktis mengatasi tablet yang rusak ini? 

Salah satu faktor utama penyebab kerusakan tab merek lokal adalah skema penempatan tablet Android yang menggunakan desain embedded system. Ini berarti bahwa semua perangkat digabungkan tanpa perangkat keras tambahan. Karena CPU, GPU, RAM, dan penyimpanan (memory) semuanya ada di satu board (PWB), sehingga semua panas yang dihasilkan dikumpulkan di sini dan biasanya penempatannya di samping LCD touch screen, yang juga sangat rentan terhadap panas. 

Catatan: Jika panas melebihi toleransi, tablet akan melakukan booting ulang untuk mencegah kerusakan perangkat keras (hardware). Artinya sensor suhu masih berfungsi dengan baik. Jika tidak, tablet akan rusak permanen dan tidak dapat digunakan. 


 

Salah satu penyebab panas berlebih adalah GPU (pengolah grafis) cepat panas karena tablet menjalankan aplikasi game berat. Solusi praktisnya adalah mencopot (uninstall) pemasangan aplikasi game berat atau aplikasi terkait lainnya. Pastikan menginstall Game atau aplikasi yang sesuai dengan spesifikasi tablet anda. (Pelajari lebih lanjut tentang belajar spesifikasi hp klik disini)

Penyebab pesan kesalahan "Unfortunately System UI Stopped" terkait dengan RAM (memori) yang tidak mencukupi yang menyebabkan tablet sering melakukan boot ulang. Solusi praktis adalah dengan menggunakan menu Setting untuk menemukan pengaturan yang terkait dengan aplikasi dan menonaktifkan aplikasi yang jarang digunakan, sehingga alokasi penggunaan memori berlebih bisa dikurangi. 

Demikian untuk tips praktis ini. Kami berharap dapat membantu Anda. Kunjungi RahasiaHP.com untuk Tips dan Panduan Servis handphone lebih Banyak lagi.